empty
 
 
02.07.2020 10:06 AM
EUR/USD: Laporan Perubahan Ketenagakerjaan Non-Pertanian mendatang akan tentukan arah euro. Risalah Fed kembali nyatakan kebutuhan kuat terhadap dukungan dan pemulihan ekonomi yang lambat

Laporan ekonomi makro yang bagus mengenai ekonomi AS terus mendorong selera risiko para trader. Namun, penting untuk memahami bahwa mengharapkan pembalikkan besar di pasar adalah sebuah kesalahan, karena masih terlalu dini untuk memercayai hal tersebut. Bull harus menjaga harga di titik terendah minggu lalu, karena jika tidak ada momentum bullish lebih lanjut di chart, pasangan ini akan dengan cepat kembali ke dalam kendali penjual euro.

This image is no longer relevant

Kemarin, Federal Reserve merilis risalah untuk rapat bulan Juni, yang isinya sekali lagi mneyatakan bahwa para trader sebaiknya tidak mengandalkan pemulihan ekonomi AS yang sangat cepat. Jelas bahwa negara ini memerlukan dukungan kuat dari kebijakan moneter bank sentral, sehingga alat-alat seperti suku bunga akan tetap di level nol dalam periode yang cukup panjang. Namun, ada celah terkait perlunya peta langkah yang jelas atas suku bunga dan pembelian aset. Dengan demikian, Fed tengah merenungkan kapan kebijakan moneter saat ini akan diperbaiki. Para pemimpin bank-bank lokal juga mengkhawatirkan dampak kebijakan stabilitas keuangan yang longgar.

Kendali atas kurva yield juga dibahas, sehubungan dengan itu, diputuskan bahwa masalah ini akan dipelajari secara lebih umum. Saat ini, obligasi-obligasi AS jangka pendek memiliki yield lebih tinggi daripada obligasi jangka panjang, bahkan dari sudut pandang fundamental, ini merupakan fenomena yang salah karena surat utang jangka panjang selalu memiliki yield lebih tinggi daripada surat utang jangka pendek.

Masalh lainnya yang juga diperhatikan adalah pemulihan penuh pasar tenaga kerja, yang akan membutuhkan waktu karena adanya ketidakpastian dan risiko besar bagi ekonomi di masa mendatahg.

Sementara itu, statistik ekonomi makro yang bagus mengenai ekonomi AS terus rilis. Laporan yang dirilis oleh ISM menujukkan bahwa aktivitas di sektor manufaktur AS akan mencatat penurunan indikator yang lebih lambat pada bulan Juni, terutama karena kelanjutan kerja di tengah pelonggaran pembatasan karantina di nagara ini. Dengan demikian, menurut data tersebut, PMI final untuk sektor manufaktur AS sebesar 49,8 poin pada bulan Juni, hampir mencapai 50 poin. Para ekonom memperkirakan angka ini hanya akan mencapai 49,7 poin.

Indikator-indikator yang bagus juga tercatat di zona euro, yang secara umum berdampak positif terhadap mata uang Eropa. Menurut ISM, PMI untuk sektor manufaktur UE naik menjadi 52,6 poin pada bulan Juni terhadap 43,1 poin pada bulan Mei, terutama karena peningkatan pesanan.

This image is no longer relevant

Stabilitas jumlah lapangan kerja di sektor swasta AS yang bertahap juga membuat para trader puas. Menurut laporan yang dirilis oleh ADP dan Moody's Analytics, lapangan kerja meingkat sebanyak 2,37 juta pada bula Juni, namun laju perekrutan sedikit melambat. Para ekonom memperkirakan angka ini akan sebesar 2,5 juta. Mengenai laju perekrutan, 3,07 juta lapangan kerja tercipta pada bulan Mei, naik dari catatan sebelumnya yang turun sebanyak 2,76 juta.

Hari ini, berita terbaru mengenai pasar tenaga kerja AS akan dipublikasikan, angka-angka ini akan berdampak signifikan pada pasar.

This image is no longer relevant

Laporan-laporan ini diperkirakan akan memberi sinyal pemulihan pasar tenaga kerja selanjutnya, yang pulih pada Juni tahun ini karena dimulainya kembali kegiatan berbagai perusahaan. Namun, optimisme masih mungkin hancur jika ada lonjakan kasus virus korona di negara tersebut.

Sementara itu, National Federation of Independent Businesses kemarin menerbitkan laporan lainnya yang menandakan melemahnya pasar tenaga kerja di bisnis kecil AS pada bulan Juni. Menurut data, perusahaan kecil mengurangi 0,28 lapangan kerja pada Juni, lebih tinggi dari angka yang tercatat pada Mei. Penyebab utama perampingan ini adalah selesainya program perlindungan yang disediakan otoritas AS selama puncak pandemi. Seperti disebutkan dalam laporan, pinjaman yang diterima oleh banyak pemilik usaha kecil pada bulan April berakhir, dan pinjaman baru tidak dapat diperoleh, yang kemungkinan akan menyebabkan pengurangan jumlah karyawan.

Mengenai gambaran teknikal pasangan EUR/USD saat ini, jika harga menembus level 1.1290, pasangan ini akan naik ke area 1.1350 dan 1.1390. Namun, jika data di pasar tenaga kerja AS ternyata lemah, yang menandakan perlambatan pemulihan, tekanan pada aset berisiko dapat kembali, di mana penembusan level support 1.1240 pasti akan membawa harga ke 1.1190. Penembusannya akan membuka jalan bagi bear untuk mendorong pasangan EUR/USD ke titik terendah 1.1150 dan 1.1105.

Dapatkan keuntungan dari perubahan nilai mata uang kripto dengan InstaForex.
Unduh MetaTrader 4 dan buka perdagangan pertama Anda.
  • Grand Choice
    Contest by
    InstaForex
    InstaForex always strives to help you
    fulfill your biggest dreams.
    GABUNG KONTES
  • Chancy Deposit
    Isi akun Anda sebesar $3000 dan dapatkan $8000 lebih banyak!
    Pada Maret kami mengundi $8000 dalam promo Chancy Deposit!
    Dapatkan kesempatan untuk menang dengan melakukan deposit sebesar $3000 pada akun trading Anda. Setelah memenuhi persyaratan ini, Anda telah menjadi partisipan promo.
    GABUNG KONTES
  • Trade Wise, Win Device
    Top up akun anda dengan dana minimal $500, daftar kontes, dan dapatkan peluang untuk memenangkan perangkat seluler.
    GABUNG KONTES
  • 100% Bonus
    Kesempatan langka untuk mendapatkan bonus 100% pada deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 55% Bonus
    Ajukan bonus 55% pada setiap deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 30% Bonus
    Raih bonus 30% setiap kali anda top up
    DAPATKAN BONUS

Artikel yang direkomendasikan

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback